Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Kinerja Program Studi Terbaik Studi Kasus Politeknik Negeri Malang

2020: Seminar Informatika Aplikatif Polinema (SIAP) - 2020

Gandha Wicaksono

Abstract

Kualitas program studi merupakan salah satu faktor untuk mengukur kualitas dari perguruan tinggi, oleh karena itu, perguruan tinggi memberikan target-target capaian kinerja program studi. Dalam rangka memotivasi program studi untuk mencapai target-target kinerja terbaiknya, perguruan tinggi setiap tahun melakukan pemilihan kinerja program studi terbaik. Metode Multi-Objective Optimization on The Basis of Ratio Analysis (MOORA) dipakai karena memiliki tingkat fleksibilitas dan kemudahan untuk dipahami dalam memisahkan bagian subjektif dari suatu proses evaluasi kedalam kriteria bobot keputusan dengan beberapa atribut pengambilan keputusan. Metode ini memiliki tingkat selektifitas yang baik karena dapat menentukan tujuan dari kriteria yang bertentangan. Dimana kriteria dapat bernilai menguntungkan (benefit) atau yang tidak menguntungkan (cost). Hasil dari Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Kinerja Program Studi Terbaik Menggunakan Metode Multi-Objective Optimization on The Basis of Ratio Analysis (MOORA) Studi Kasus Politeknik Negeri Malang dengan tingkat kesalahan 10%.