Seminar Informatika Aplikatif Polinema http://jurnalti.polinema.ac.id/index.php/SIAP <h1>Selamat Datang</h1> <p><strong>Seminar Informatika Aplikatif Polinema (SIAP)</strong> ditujukan sebagai sarana bagi mahasiswa untuk mempublikasikan artikel ilmiah mengenai Pengembangan Aplikasi Teknologi Informasi atau Teknik Informatika Aplikatif.</p> en-US jti@polinema.ac.id (Editorial Team - SIAP) mah@gmail.com (Muhammad Afif Hendrawan) Wed, 10 Nov 2021 23:26:04 +0700 OJS 3.1.2.1 http://blogs.law.harvard.edu/tech/rss 60 Sistem Pakar untuk Mendiagnosa Gangguan Kehamilan dengan Metode Naive Bayes http://jurnalti.polinema.ac.id/index.php/SIAP/article/view/895 <p>Gangguan pada kehamilan akan sangat beresiko jika ibu hamil membiarkan gangguan tersebut. Karena banyak Ibu yang mengabaikan gejala yang dialami pada proses kehamilannya, sehingga kemungkinan terburuknya mengakibatkan kematian pada Ibu tersebut maupun janin. Kurangnya informasi tentang gangguan kehamilan menyebabkan ibu hamil membiarkan gejala yang diderita pada masa kehamilannya Untuk memudahkan ibu hamil mendapatkan informasi mengenai gangguan kehamilan, alternatif solusinya yaitu dengan membuat sistem yang bisa memanfaatkan ilmu dari dokter atau bidan untuk konsultasi secara langsung dengan mengakses website yang berbasis sistem pakar. Sistem pakar mempunyai banyak metode-metode perhitungan, metode tersebut digunakan untuk berbagai hal seperti peramalan, diagnosa, dan membantu mengambil keputusan. Setiap metode mempunyai kelebihan, kekurangan, kecocokan pada suatu studi kasus dan akurasi ketepatan perhitungannya. Pada Penelitian ini menggunakan metode Naïve Bayes untuk mendiagnosa gangguan kehamilan. Karena metode ini dapat digunakan untuk mendiagnosa penanganan kehamilan dan proses persalinan dengan menghitung sekumpulan peluang dengan menjumlahkan frekuensi kombinasi nilai dari pakar. Berdasarkan 50 data hasil perhitungan atau diagnosa dari sistem yang telah divalidasi oleh bidan ZHS metode Naïve Bayes dapat mendiagnosa gangguan kehamilan dengan memberikan hasil akurasi ketepatan 83%.</p> Ekojono, Banni Satria Andoko, Khosy Akmal Romadlan Copyright (c) http://jurnalti.polinema.ac.id/index.php/SIAP/article/view/895 Thu, 09 Dec 2021 22:03:45 +0700 Metode Naive Bayes untuk Memprediksi Kelahiran Bayi http://jurnalti.polinema.ac.id/index.php/SIAP/article/view/894 <p>Kemajuan teknologi saat ini dapat membantu bidang kesehatan dalam mengurangi beban para medis dalam menangani pasien dengan mempersingkat waktu diagnosa. Diagnosa awal yang dapat dipergunakan adalah untuk melakukan prediksi usia kelahiran bayi. Informasi diagnosa tersebut dibutuhkan oleh ibu hamil untuk mengetahui perkiraan kelahiran bayinya dalam memprediksi usia kelahiran bayi. Apakah bayi tersebut prematur, normal ataupun postmatur. Agar jika bayi tersebut diprediksi lahir secara prematur atau postmatur maka bisa dicegah. Pada penelitian sebelumnya Indahsari &amp; Kurniawan tahun 2019, membuat sistem untuk memprediksi usia kelahiran menggunakan metode K-Nearest Neighbor dengan akurasi 84.5 % dari 100 data latih. Dalam penelitian ini metode naive bayes dipilih sebagai metode klarifikasi yang diharapkan dapat memberikan akurasi lebih baik. Saleh &amp; Nasari tahun 2019 pada penelitiannya dengan menggunakan metode naive bayes mencapai tingkat akurasi sebesar 92.8% dari 120 data latih dengan kasusnya yaitu menentukan jurusan siswa di madrasah aliyah. Maka dari itu metode naive bayes dipilih, dengan 200 data latih dan 50 data uji dari data pasien bidan Sulikah. Dan dapat memberikan hasil akurasi sebesar 94% sedangkan precision 93,33% dan recallnya 96,55%.</p> Sinta Ayu Sabilla, Banni Satria Andoko, Moch. Zawaruddin Abdullah Copyright (c) 2021 Seminar Informatika Aplikatif Polinema http://jurnalti.polinema.ac.id/index.php/SIAP/article/view/894 Wed, 24 Nov 2021 18:19:03 +0700 Penerapan Metode User Centered Design (UCD) Katalog Online Berbasis Web di Rumah Makan Alfa Lesehan Kabupaten Blitar http://jurnalti.polinema.ac.id/index.php/SIAP/article/view/893 <p>Lesehan Alfa merupakan rumah makan yang bergerak dibidang kuliner dan belum mengimplementasikan aplikasi berupa web dalam mempromosikan produknya yang digunakan untuk menampilkan menu-menu secara online. Untuk mengatasi masalah ini dibangun aplikasi katalog menu menggunakan metode User Centered Design (UCD) yang pengguna ikut langsung dalam pembuatan tampilan antarmuka aplikasi. Dengan adanya perancangan ini diharapkan dapat membantu menjangkau lebih banyak pelanggan dan meningkatkan potensi penjualan kuliner. Aspek pengujian yang digunakan pada rancangan aplikasi ini yaitu learnability, efficiency, memorability, utility, dan satisfaction dengan menggunakan metode pengujian usability testing dengan system usability scale. Aplikasi yang telah dibangun dengan menerapkan metode UCD berhasil memperoleh rata-rata 86.8% pada range excellent dalam pengujian usability testing. Aspek pengujian User Acceptance Test (UAT) yang digunakan yaitu aspek aplikasi, aspek fungsionalitas, dan aspek komunikasi visual, maka pada pengujian ini aplikasi mendapatkan nilai rata-rata 81.8%. Jadi, aplikasi Lesehan Alfa telah berhasil membangun aplikasi yang user-friendly dengan tingkat usability yang tinggi. Untuk pengujian A/B testing dengan tingkat kesesuaian pengguna memilih tampilan UI 1 sebesar 90.9%.</p> Budi Harijanto, Ika Kusumaning Putri, Hafiz Nur Javier Copyright (c) http://jurnalti.polinema.ac.id/index.php/SIAP/article/view/893 Thu, 18 Nov 2021 10:24:52 +0700 Sistem Peramalan Penjualan Studi Kasus Topi Punggul H.M. Thoha Dengan Metode Trend Moment http://jurnalti.polinema.ac.id/index.php/SIAP/article/view/887 <div class="page" title="Page 1"> <div class="layoutArea"> <div class="column"> <p>Penjualan bisa diartikan sebagai proses pemenuhan kebutuhan penjual dan pembeli baik secara tunai maupun kredit baik itu penjualan barang maupun jasa, guna untuk mendapatkan laba atau memenuhi kebutuhan pasar. Kegiatan penjualan ini tidak lepas dari permasalahan seperti pencatatan, bahan baku, stok, dan keuangan. Topi Punggul H. M. Thoha salah satu usaha penjualan yang menjual topi. Usaha yang berdiri cukup lama ini belum mempunyai sistem untuk melakukan pencatatan transaksi dan masih melakukan pembukuan secara manual. Oleh karena itu, perlu adanya sebuah sistem informasi peramalan penjualan. Prediksi atau peramalan penjualan yang akurat dapat membantu sebuah perusahaan dalam membuat keputusan atau strategi bisnis yang menguntungkan dan memprediksi kinerja untuk jangka pendek maupun jangka panjang. Untuk melakukan prediksi atau peramalan penjualan dapat berdasarkan dari data penjualan sebelumnya. Dikarenakan jumlah penjualan pada masa lampau yang tidak menentu maka diperlukan metode yang tepat untuk menganalisis dan dapat diterapkan dalam sistem ini. Trend Moment adalah salah satu metode di mana dengan metode tersebut bertujuan untuk mengolah data penjualan dan melakukan prediksi penjualan pada usaha Topi Punggul H.M. Thoha untuk jangka waktu ke depan. Sistem peramalan penjualan dengan menggunakan metode Trend Moment yang berbasis web bisa digunakan oleh pemilik usaha atau karyawan dalam menganalisis penjualan kedepan. Tingkat akurasi metode yang didapatkan ialah MAD sebesar 286,361 MSE sebesar 984036 dan MAPE sebesar 43,31. Dengan hasil MAPE sebesar 43,31 yang mana berdasarkan range atau skala penilaian MAPE &lt;50% maka, kemampuan metode dalam melakukan peramalan penjualan pada aplikasi ini dapat diterapkan.</p> </div> </div> </div> Erfan Rohadi, Rokhimatul Wakhidah, Ashfin Ramadhandy El-Amien Copyright (c) http://jurnalti.polinema.ac.id/index.php/SIAP/article/view/887 Wed, 17 Nov 2021 10:11:04 +0700 Sistem Rekomendasi Pembelian Barang berdasarkan Pola Pembelian Konsumen menggunakan Metode Association Rule Apriori http://jurnalti.polinema.ac.id/index.php/SIAP/article/view/879 <div class="page" title="Page 1"> <div class="layoutArea"> <div class="column"> <p>Data transaksi dapat digunakan untuk membantu meningkatkan penjualan dari sebuah swalayan. Salah satu swalayan yang belum memanfaatkan ini adalah Swalayan MoroDadi Sumenep. Data transaksi yang dimilikanya masih sebatas penyimpanan saja dan belum dapat dimanfaatkan dengan baik untuk perkembangan bisnis selanjutnya. Data transaksi dapat digunakan untuk mengetahui barang atau kebutuhan apa saja yang sering menjadi minat konsumen. Teknik yang dapat dilakukan adalah dengan menggunakan teknik analisis keranjang pasar yaitu analisis dari pola kebiasaan membeli konsumen. Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk penentuan strategi promosi adalah dengan menggunakan teknik data mining. Teknik data mining yang digunakan dalam hal ini adalah dengan menggunakan algoritma Apriori. Pada penelitian ini digunakan sistem rekomendasi pembelian barang berdasarkan pola pembelian konsumen dengan menerapkan metode dari Assocition Rule Apriori. Metode ini memberikan hasil rekomendasi barang yang bisa dibeli juga oleh pembeli berdasarkan perhitungan dari pola belanja yang pernah dilakukan para pembeli sebelumnya. Diawali dengan menentukan nilai minimum support kemudian menghitung nilai support dari tiap itemset. Itemset yang memenuhi nilai minimum suppport digunakan sebagai dasar pembentukan association rules yang memenuhi syarat minimum support dengan menghitung confidence dari tiap itemset. Hasil yang diperoleh dari uji coba menggunakan 10 data transaksi yang ada di Swalayan dapat memberikan hasil akurasi 80% tingkat kesamaan rekomendasi barang dengan yang dipilih oleh konsumen.</p> </div> </div> </div> Bachtiar Putera Alamsyah, Ulla Delfana Rosiani, Rokhimatul Wakhidah Copyright (c) http://jurnalti.polinema.ac.id/index.php/SIAP/article/view/879 Wed, 17 Nov 2021 10:05:29 +0700 Pengukuran Ketinggian Air dalam Tangki Berbasis IOT menggunakan Protokol Message Queuing Telemetry Transport (MQTT) http://jurnalti.polinema.ac.id/index.php/SIAP/article/view/878 <div class="page" title="Page 1"> <div class="layoutArea"> <div class="column"> <p>Air memiliki peranan yang sangat penting dalam keberlangsungan kehidupan makhluk di bumi. Fungsi air bagi kehidupan tidak dapat digantikan oleh senyawa lain. Penggunaan tandon atau tangki air yang digunakan untuk menampung air dapat meminimalisir penggunaan energi listrik. Untuk mengetahui ketinggian atau level air di dalam tandon sangat sulit jika dilakukan secara manual sedangkan letak tandon berada di tempat yang tinggi dan tidak jarang air terbuang karena tandon atau tangki penuh tanpa diketahui. sehingga pada penelitian ini dibuat sebuah sistem yang mampu memantau ketinggian air dari jarak jauh dengan menerapkan protokol MQTT. Selain itu untuk mempermudah dalam memberikan keputusan pada sistem, maka diterapkan metode fuzzy logic dimana luaran dari fuzzy ini berupa pintu air terbuka/tertutup. Berdasarkan hasil pengujian, dapat disimpulkan bahwa sistem dapat melakukan monitoring ketinggian air dan kekeruhan air sesuai dengan data yang telah dikirim dari ESP32 secara realtime. ESP32 dapat mengirimkan data sensor secara realtime ke website menggunakan protokol MQTT dan mengirimkan notifikasi melalui telegram jika air akan mencapai titik tertinggi pada tandon maupun tangk.akurasi data yang berhasil dikirim oleh MQTT mempunyai nilai keakuratan 100% . Selain itu, metode fuzzy sugeno dapat memberikan keputusan berupa buzzer menyala dan pintu air terbuka ketika ketinggian air berada di kriteria bahaya.</p> </div> </div> </div> Fawwaz Ramzy Darmawan, Yuri Ariaynto, Sofyan Noor Arief Copyright (c) http://jurnalti.polinema.ac.id/index.php/SIAP/article/view/878 Wed, 17 Nov 2021 09:57:36 +0700 Sistem Informasi Geografis Pemetaan Potensi Objek Wisata Pantai di Kabupaten Tulungagung http://jurnalti.polinema.ac.id/index.php/SIAP/article/view/892 <p>Untuk mengetahui apakah sistem informasi Work Order Android berjalan sebagaimana mestinya, maka diperlukan proses evaluasi terhadap kinerja dari sistem informasi tersebut. Evaluasi sistem informasi dapat dilakukan dengan cara yang berbeda dan pada tingkatan yang berbeda, tergantung pada tujuan evaluasinya. Dalam melakukan kegiatan analisis dan evaluasi sistem informasi terdapat beberapa metode atau model analisis yang dapat digunakan salah satunya adalah model analisis PIECES Framework. Untuk mempermudah evaluasi, ditawarkan cara analisis dengan kerangka PIECES yang menguraikan ke dalam 6 fokus analisis kelemahan yaitu Performance, Information and Data, Economy, Control and Security, Eficiency dan Service. Tujuan penelitan ini untuk mengukur tingkat kepuasan mengetahui kekuatan dan kelemahan dan menganalisis komponen- komponen apa saja yang perlu ditingkatkan kualitas pelayanannya yang terdapat pada sistem informasi Work Order Android. Adapun data primer yang didapatkan berasal dari penyebaran kuesioner kepada 20 orang pengguna sistem informasi Work Order Android untuk mendapatkan tingkat kepentingan dan tingkat kepuasan pengguna. Hasil penelitian ini ditemukan bahwa Berdasarkan metode analisis PIECES didapatkan nilai tingkat kepuasan dari masing-masing domain yaitu domain Performance memperoleh skor 4,43, domain Information and Data memperoleh skor 4,5, domain Economics memperoleh skor 4,53, domain Control and Security memperoleh skor 4,3, domain Efficiency memperoleh skor 4,46 dan domain Service memperoleh skor 4,04.Kabupaten Tulungagung diuntungkan karena letak geografisnya yang berada di bentangan garis pantai selatan. Oleh karena itu Kabupaten Tulungagung memiliki potensi wisata alam yang cukup besar, salah satunya adalah pantai. Ada banyak pantai yang memiliki keindahan dan daya tarik wisatawan baik dari daerah Tulungagung maupun dari daerah lain. Pantai-pantai tersebut sudah ada yang dikembangkan dan menjadi unggulan. Namun sebagian besar pantai tersebut belum diketahui oleh wisatawan karena kurangnya informasi dan akses jalan menuju pantai yang masih terbatas. Sistem Informasi Geografis merupakan suatu sistem yang dirancang untuk dapat mengintegrasikan data spasial, sehingga dapat memberikan kemudahan kepada wisatawan untuk mencari informasi, menganalisis dan menemukan lokasi secara cepat dan akurat. Metode Analytical Hierarchy Process (AHP) digunakan untuk sistem pengambilan keputusan. Metode AHP digunakan untuk pembobotan berbagai data yang didapatkan menjadi kriteria, adapun kriteria yang didapatkan adalah Atraksi Wisata, Amenitas, dan Aksesibilitas. Sehingga hasil dari perhitungan AHP yaitu pemeringkatan alternatif dari kriteria-kriteria dan di implementasikan menjadi sistem informasi geografis berupa pemetaan sebaran pantai. Hasil dari penelitian ini didapatkan suatu sistem informasi geografis yang dapat menjadi rujukan dalam penentuan rekomendasi pantai berdasarkan hasil pengujian user dengan persentase nilai 71.34%.</p> Rudy Ariyanto, Annisa Puspa Kirana, Arifanny Ramadhan Sukma Copyright (c) 2021 Seminar Informatika Aplikatif Polinema http://jurnalti.polinema.ac.id/index.php/SIAP/article/view/892 Wed, 10 Nov 2021 23:22:47 +0700 Analisis Tingkat Kepuasan Pengguna Sistem Informasi Work Order Menggunakan Pieces Frameworks http://jurnalti.polinema.ac.id/index.php/SIAP/article/view/891 <p>Untuk mengetahui apakah sistem informasi Work Order Android berjalan sebagaimana mestinya, maka diperlukan proses evaluasi terhadap kinerja dari sistem informasi tersebut. Evaluasi sistem informasi dapat dilakukan dengan cara yang berbeda dan pada tingkatan yang berbeda, tergantung pada tujuan evaluasinya. Dalam melakukan kegiatan analisis dan evaluasi sistem informasi terdapat beberapa metode atau model analisis yang dapat digunakan salah satunya adalah model analisis PIECES Framework. Untuk mempermudah evaluasi, ditawarkan cara analisis dengan kerangka PIECES yang menguraikan ke dalam 6 fokus analisis kelemahan yaitu Performance, Information and Data, Economy, Control and Security, Eficiency dan Service. Tujuan penelitan ini untuk mengukur tingkat kepuasan mengetahui kekuatan dan kelemahan dan menganalisis komponen- komponen apa saja yang perlu ditingkatkan kualitas pelayanannya yang terdapat pada sistem informasi Work Order Android. Adapun data primer yang didapatkan berasal dari penyebaran kuesioner kepada 20 orang pengguna sistem informasi Work Order Android untuk mendapatkan tingkat kepentingan dan tingkat kepuasan pengguna. Hasil penelitian ini ditemukan bahwa Berdasarkan metode analisis PIECES didapatkan nilai tingkat kepuasan dari masing-masing domain yaitu domain Performance memperoleh skor 4,43, domain Information and Data memperoleh skor 4,5, domain Economics memperoleh skor 4,53, domain Control and Security memperoleh skor 4,3, domain Efficiency memperoleh skor 4,46 dan domain Service memperoleh skor 4,04.</p> Kris Aditya Dwi Darmawan, Deddy Kusbianto Purwoko Aji, Rizky Ardiansyah Copyright (c) 2021 Seminar Informatika Aplikatif Polinema http://jurnalti.polinema.ac.id/index.php/SIAP/article/view/891 Wed, 10 Nov 2021 23:09:00 +0700 Rancang Bangun E-Commerce Berbasis Web menggunakan PHP dan Mysql di CV. Sumber Raya Jember http://jurnalti.polinema.ac.id/index.php/SIAP/article/view/890 <div class="page" title="Page 1"> <div class="layoutArea"> <div class="column"> <p>Perusahaan CV SUMBER RAYA adalah CV yang bergerak di bidang industri pertambangan yang merupakan tempat untuk melakukan penjualan suatu bahan pertambangan seperti pasir, kapur, gamping dan sebagainya. Perusahaan ini memiliki sekitar 150 jumlah transaksi dalam tiap bulannya. Di dalam perusahaan tersebut untuk melakukan pengelolaan dan pendataan masih terbilang manual, dikarenakan proses pendataannya hanya berupa sebuah data rekapan yang dicetak dalam bentuk fisik. Hal ini tentunya akan membuat perusahaan terpaksa harus membebankan biaya saat melakukan pendataan dengan cara membeli kertas untuk dilakukan pengelolaan dan Disini sistem akan berjalan dengan adanya 2 pengguna (admin dan pelanggan). Admin dapat melakukan CRUD, memvalidasi pembayaran yang dilakukan pelanggan, melihat data transaksi, dan melihat laporan. Pelanggan dapat mengakses web melakukan pembelian produk dan melihat data transaksi dengan melakukan pendaftaran pada web. Dengan pemaparan tersebut, penulis akan membuat sebuah aplikasi website penjualan produk dalam perusahaan, yang mengambil studi kasus di Perusahaan CV Sumber Raya yang terletak di Desa Grenden, Kecamatan Puger, Kabupaten Jember. Karena perusahaan tersebut untuk sistem penjualan, pemasaran dan pengolahan datanya masih manual.</p> </div> </div> </div> Damas Andrean Nur Wicaksono, Rawansyah, Habibie Ed Dien Copyright (c) 2021 Seminar Informatika Aplikatif Polinema https://creativecommons.org/licenses/by/4.0/ http://jurnalti.polinema.ac.id/index.php/SIAP/article/view/890 Tue, 09 Nov 2021 13:49:13 +0700 Implementasi Algoritma Fuzzy C-Means pada Kasus Stunting Balita Berbasis Website http://jurnalti.polinema.ac.id/index.php/SIAP/article/view/889 <div class="page" title="Page 1"> <div class="layoutArea"> <div class="column"> <p>Masalah gizi buruk yang terjadi di Indonesia masih menjadi tantangan nyata untuk di hadapi bersama oleh pemerintah maupun masyarakat. Stunting yang terjadi pada balita di Indonesia tidak dapat diremehkan. Provinsi Jawa Timur merupakan salah satu provinsi yang menjadi wilayah prioritas penangan masalah Stunting dan Kota Batu adalah salah satu banyaknya kasus Stunting pada balita. Dari hasil wawancara kasus Stunting di Kota Batu cukup tinggi, saat ini tercatat ada sebanyak 2.279 bayi / balita alami Stunting di Kota Pariwisata ini. Keberadaan bayi / balita Stunting itu tersebar di sejumlah wilayah Kota Batu. Implementasi metode Fuzzy C-Means yang digunakan untuk mengetahui mengklasterkan terhadap data penimbangan balita, dimana akan menghasilkan nilai yang akan digunakan mengakurasi kualitas dari klister-klaster yang terbentuk dengan menggunakan pengujian dengan menggunakan metode Silhouette Coefficient. Pada pengujian Fuzzy C-Means yang telah dilakukan, dari 100 data dengan menggunakan Silhouette Coefficient, pengujian ini iterasi berehenti jika pengujian menggunakan perhitungan Silhouette Coefficient sudah mencapai index s(i)=&gt;0.5. Dari penelitian yang dilakukan berhenti pada iterasi ke-30 dengan maksimal error terkecil yaitu -150.1439066372 pada iterasi terakhir menggunakan perhitungan fungsi objektif sebelumnya dikurangi dengan fungsi objektif terakhir. Dari hasil pengujian cluster – cluster yang diuji menggunakan Silhouette Coefficient semuanya yang mendaptkan nilai baik/optimal.</p> </div> </div> </div> Luqman Affandi, Rakhmat Arianto, Haliza Hayyu Firdausy Copyright (c) 2021 Seminar Informatika Aplikatif Polinema https://creativecommons.org/licenses/by/4.0/ http://jurnalti.polinema.ac.id/index.php/SIAP/article/view/889 Tue, 09 Nov 2021 13:43:44 +0700